Buntut Ucapan Pelecehan Terhadap Jurnalis, Kades Cibatuireng Akhirnya Klarifikasi Dan Minta Maaf Kepada Insan Pers
Kab. Tasikmalaya, (kabaradesanews.com) - Buntut dari pemberitaan berbagai media terkait ucapan kades Cibatuireng H. Ajat Nurrohman, yang mengatakan "Wartawan Gembel" kepada salah satu Insan jurnalis media online kabarjurnalis di kantor Desa Cibatuireng pada, Senin (29/9/2025).
Hal ini tentunya menyakiti hati seluruh insan pers di berbagai media yang ada di Tasikmalaya, setelah banyaknya reaksi keras, pemberitaan dan kecaman dari kalangan jurnalis, Kades Cibatuireng Kecamatan Karangnunggal akhirnya meminta maaf dengan tulus dan menyatakan permohonan maafnya melalui pernyataan lisan dan tulisan.
Pernyataan tersebut disaksikan berbagai perwakilan insan Pers dari berbagai Redaksi, serta Ketua APDESI dan jajaran, di Sekretariat APDESI Kecamatan Karangnunggal pada Kamis (02/10/2025).
Dikatakan Ajat "saya secara pribadi mohon maaf atas ucapan saya yang telah menyakiti seluruh awak media, dengan ucapan gembel, tentunya itu kebodohan saya dan ketidak kesengajaan saya serta tidak bermaksud melecehkan profesi awak media.
Lanjut Ajat " ini menjadi pembelajaran berharga bagi saya, bahwa ucapan itu harus dijaga, karena bisa menyakiti perasaan orang lain, seperti yang terjadi pada diri saya saat ini, selebihnya saya sekali lagi mohon maaf dari hati yang paling dalam adanya kejadian ini kepada seluruh awak media dimanapun berada, tetap jalin silaturahmi, kemitraan untuk saling menghargai peran dan fungsi masing-masing, " jelas Ajat.
Sementara tanggapan Ketua Apdesi Tohir E Sumarlin kepada kabardesanews.com mengungkapkan, "menyikapi kejadian yang menimpa Kuwu Cibatuireung Kecamatan Karangnunggal, kami atas nama pengurus Apdesi Kecamatan Karangnunggal mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada awak media dan seluruh insan Pers atas kekhilafan ucapan rekan kami tersebut, mudah - mudahan jadi pembelajaran kedepannya sekali lagi mohon maaf pada semuanya.
Ditambahkan Tohir, Alhamdulillah hasil mediasi dan kami fasilitasi antara pihak perwakilan media kabarjurnalis dengan Kades Cibatuireng, akhirnya ada titik temu dengan Ikrar permohonan maaf baik secara lisan maupun tulisan, jelasnya ini, menjadi pembelajaran semua pihak, agar selalu berhati-hati dalam bicara.
Selanjutnya masih menurut Tohir " hal ini kami berharap tidak menjadikan kita putus silaturahmi, kita sebagai mitra tetap saling membutuhkan berbagai informasi, tugas kami melaksanakan setiap program Pemerintah, Jurnalis selaku kontrol sosial yang akan terus memantau kami, jangan sampai ada yang melenceng dari koridor ketentuan, dalam penggunaan anggaran negara, "pungkas Tohir.
Penulis: YC
Editor. : Redaksi Kabardesanews.com