Milangkala Ke - 392, Bupati Tasikmalaya Serahkan Piagam Penghargaan Untuk Kades Terbaik

Milangkala Ke 392, Bupati Tasik Serahkan Piagam Penghargaan Untuk Kades Terbaik

Kab.Tasik, (kabardesanews.com) -Milangkala Kabupaten Tasikmalaya yang Ke 392, Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto Serahkan Piagam Penghargaan Layang Kertaraharja untuk para kepala Desa terbaik dari setiap Kecamatan se-Kabupaten Tasikmalaya, Kamis (25/07/2024) 

Penyerahan Piagam Penghargaan Layang Kertaraharja dilaksanakan di Gedung Islamic Center Kabupaten Tasikmalaya, dan dihadiri oleh para Kepala Desa, dan unsur-unsur dinas, sipil, TNI, Polri serta perwakilan Linmas yang sama mendapatkan penghargaan dari Bupati Tasikmalaya. 

Jelang Milangkala Kabupaten Tasikmalaya Ke -392 tahun 2024, Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto mengapresiasi Kades-Kades yang mampu melaksanakan pembangunan dengan baik dan tertib dalam administrasi. 

Penghargaan Layang Kertaraharja adalah salah satu bentuk apresiasi dari Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto.

Seperti yang diterima Jaja Hidayat, S.Pd.I., merupakan Kepala Desa Margalaksana, salah satu Kepala Desa yang menerima Piagam Penghargaan Layang Kertaraharja dari Bupati Tasikmalaya pada tahun 2024.

Satu dari 8 Desa se- Kecamatan Sukaraja hanya Kepala Desa Margalaksana lah yang mendapatkan Piagam tersebut dan diserahkan langsung oleh Bupati Tasikmalaya. 

Menurut Jaja Hidayat, dengan logat sunda menyampaikan," Raraga Milangkala Kabupaten Tasikmalaya anu ka 392 Alhamdulillah  Bupati Tasikmalaya parantos nyerahkeun (Sudah Menyerahkan) Piagam Penghargaan Layang Kertaraharja di tahun 2024 Kepada Kepala Desa Margalaksana, ieu ngarupakeun anu nembean pisan nampi Penghargaan (Ini Merupakan Yang Pertama menerima Penghargaan), "ulas Jaja. 

Ieu sarua jeng mieling asal usul sejarah kolot baheula anu parantos ninggalkeun budayana, Ngawangun ngarumat miara lembur lemah cai ngabakti sangkan ngahiji gesan karaharjaan wiwitan karajaan Sukapura, " ucap Kades. 

Hatur nuhun (Terimakasih) Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto, yang sudah memberikan apresiasi dalam bentuk Penghargaan kepada kami untuk pemdes Margalaksana, dan meudah-mudahan kedepan penilaian ini menjadi motivasi semakin ditingkatkan bidang-bidang apapun untuk kemajuan Desa Margalaksana, "pungkas Kades.

Post a Comment

أحدث أقدم