Upacara Pembukaan Kemah Pramuka 2024 Tingkat SDN/SMPN Se-Kec. Taraju, Dihadiri Muspika
Kab. Tasik, (kabardesanews.com) - Upacara pembukaan Perkemahan Pramuka tahun 2024 tingkat penggalang SDN dan SMPN se Kecamatan taraju Kabupaten Tasikmalaya di lapangan Campaka Dusun Citilu Desa Cikubang Kecamatan Taraju Kabupaten Tasikmalaya, Senin (12/08/2024).
Gerakan Pramuka (Kwarran) salah satu lembaga kepemimpinan kolektif tingkat Kecamatan Taraju melaksanakan kegiatan Lomba Tingkat 2 (LT 2) yang diikuti oleh gerakan pramuka yang aktif pada masing-masing gugus depan Kwartir Ranting Taraju, setiap gugus depan harus mengirimkan regu-regu putra dan putri dalam kegiatan LT2 perkemahan pramuka pada tahun 2024.
Kegiatan perkemahan kwartir Taraju dihadiri oleh, Camat Taraju diwakili Staf Kecamatan, Kwarca Taraju, Kapolsek Taraju, Bhabinkamtibmas, Koramil dan Jajarannya, Kepala Desa, Kepal Sekolah SDN/SMP se Kecamatan Taraju, para pembina, pelatih, serta peseta Kemah dan tamu undangan lainnya.
Ibu Leti Aprilianti sebagai guru SDN 2 Taraju mengatakan dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kita mampu membangunan citra positif Gerakan Pramuka ke depan dan mempersipkan diri sebagai Sumber Daya Manusia yang Profesional dan Proposional," terangnya.
Menurutnya, kegiatan Pramuka sebagaimana kegiatan yang dimulai dari siaga/penggalang berupa kegiatan yang bertujuan mulia guna mendidik siswa untuk melaksanakan hal-hal positif sesuai dengan norma-norma masyarakat yang berlaku, menyiapkan mental yang kuat dan kokoh untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Pramuka mendidik kita secara Profesional dalam hal ini berkualitas, berketerampilan, berpengetahuan dan bergairah bekerja selalu ingin memberikan nilai dan hasil kerja yang terbaik. Teruslah berkarya dan berkreasi dalam wadah Gerakan Pramuka Maknailah masa Remaja dan Masa Muda dengan kegiatan yang Positif dan Produktif yang membawa manfaat, ingat selalu kandungan Dasa Darma dan Hyme Pramuka," pungkasnya.
(Roni Gunaevi)